Motif Corak Batu Alam Terbaru Batu Alam Candi Hitam Lava Vulkanik Pedra Revestimentos

Motif Corak Batu Alam

Sebagai material untuk menghias rumah, batu alam memang memiliki corak khas yang menarik. Karena corak dan motif inilah, batu alam bisa anda jadikan hiasan. Kali ini, kami akan mengulas tentang motif corak batu alam.

Pembahasan ini kami kategorikan berdasarkan jenis batu alam. Sehingga, nanti akan kami jelaskan batu corak batu alam satu per satu. Sehingga, anda semakin mudah memahami bagaimana motif corak batu alam yang kami bahas.

Dekorasi Konstruksi Bahan Material Batu Alam Prasasti Besar Corak Motif Alami

Langsung saja, inilah motif corak batu alam yang perlu anda tahu:

Motif Corak Batu Alam Marmer

Baru alam yang pertama adalah batu marmer. Memiliki corak yang unik yang membuatnya nampak elegan dan glamour. Batu alam marmer ini tentu memiliki harga yang tinggi.

Sebagai batu alam, batu marmer memiliki corak berwarna variasi (Ada yang cerah dan ada yang gelap). Permukaannya halus dan berkilau. Selain itu, memiliki pigmen kontras yang membuat batu ini terlihat mewah.

Batu marmer bisa memiliki bintik, garis, ataupun corak lain di dalam penampakan batunya. Sehingga jika permukaannya anda haluskan, maka akan terlihat batu alam yang berkelas.

Motif Corak Batu Alam Andesit

Batu yang terbentuk dari hasil erupsi gunung berapi ini adalah batu alam yang memiliki sifat solid, keras, dan tidak mudah menyerap air. Batu andesit memiliki warna cerah, tepatnya abu-abu cerah.

Permukaannya agak kasar dan ada bintik-bintik berwarna hitam yang bertaburan di atas permukaan itu. Motif batu andesit berbentuk titik-titik, sehingga ketika anda pasang, kesan naturalnya terlihat.

Karena keras dan tidak mudah menyerap air, batu ini cocok anda pakai untuk desain eksterior. Bisa untuk dinding, ubin, ataupun pilar.

Basalt batu paving 2
Basalt batu paving

Motif Corak Batu Alam Candi

Batu candi adalah batu yang tepat anda pakai untuk desain eksterior. Corak batu candi tentu abu-abu gelap seperti candi pada umumnya. Batu ini memiliki kekuatan dalam menghadapi cuaca ekstrem sekalipun.

Corak batu candi bervariasi, namun rata-rata memiliki garis unik. Sehingga proses pemasangan seringkali menggunakan metode timbul tenggelam. Corak dan motifnya akan jauh lebih terlihat.

Karena corak dan motifnya yang gelap lebih dominan hitam, batu candi lebih cocok anda pakai untuk ubin. Namun bukan berarti tidak cocok bila anda pakai untuk sisi rumah lain. Seperti dinding, pagar, dan lainnya.

Motif Garis Alur Batu Alam 2
simetris motif batu alam

Motif Corak Batu Alam Palimanan

Selanjutnya adalah corak batu alam palimanan. Sebuah batu yang produksinya dari gunung Ciremai yang memiliki warna abu-abu agak kekuningan. Anda bisa memasangnya dengan memanjang secara horizontal dan memiliki permukaan yang tidak rata.

Batu palimanan ini terkenal dengan kekuatannya. Selain kuat dan keras, batu alam ini juga memiliki keawetan yang tinggi. Sehingga selain karena corak dan motifnya yang bagus, batu alam jenis ini kami rekomendasikan karena awet dan tahan lama dari segi pemakaian.

Ketidakrataan permukaan batu alam ini juga membuat batu palimanan lebih terlihat natural dan asli. Sehingga selian kuat ketika anda pasang pada eksterior rumah, batu ini juga bagus anda pasang untuk interior rumah.

Motif Corak Batu Alam Gamping

Tentu anda sudah pernah melihat batu yang satu ini. Berwarna putih dan agak kekuningan, coraknya polos dan tidak ada motif yang spesifik. Batu alam yang satu ini, bersifat menyerap air.

Meski demikian batu ini kami nilai sebagai batu yang kuat dan memiliki keawetan. Anda bisa memasangnya pada dinding atau sisi rumah tertentu. Kelebihan lain dari batu gamping adalah bisa anda bentuk sehingga proses pemasangannya menyesuaikan.

Sebagai batu alam interior, batu gamping bisa jadi pilihan anda. Harganya pun dinilai lebih terjangkau, apalagi dibandingkan dengan batu marmer.

Paras Palimanan Ukir carving craft stone chisel ornament limestone hiasan dinding craft
Batu Ornament

Motif Corak Batu Alam Granit

Selanjutnya adalah batu alam granit yang memiliki yang bervariasi, ada yang gelap dan ada yang terang. Proses pemasangannya pun juga tidak dengan satu metode. Bisa anda katakan lebih dinamis dari segi pemasangan.

Batu granit disebut-sebut batu yang tahan akan cuaca sehingga anti jamur. Selain itu, batu granit juga anti gores. Ketika anda pasang, batu ini akan memunculkan suhu dingin dan sejuk. Selain itu, ketika anda pakai untuk ubin, batu granit tidak akan licin.

Jual Guiding Blok Tactile Petunjuk Arah Jalan Tunanetra.
Granit Hitam Guiding Blok tactile

Motif Corak Batu Alam Sabak (Batu Kali)

Untuk selanjutnya adalah motif batu alam sabak atau biasa orang kenal dengan batu kali. Jenis batu yang satu ini memiliki corak polos, berwarna hitam agak kehijauan, dan bersifat kuat.

Batu kali bisa anda gunakan untuk pondasi bangunan. Selain itu, batu sabak lebih cocok anda pakai untuk desain eksterior. Untuk masalah harga, batu sabak ini memiliki harga yang relatif murah, sehingga anda tidak perlu memikirkan harga ketika membeli batu yang satu ini.

Kewol Batu Alam Pengrajin Pasir sand stone serai bali kerobokan amanjiwo borobdur
Produsen Batu Alam

Motif Corak Batu Alam Koral

Selanjutnya adalah motif dari batu koral. Batu koral adalah batu yang sering orang pakai untuk menghiasi taman. Batu ini adalah gabungan dari batu-batu kecil yang menyatu. Meski menyatu, batu ini masih memiliki rongga pada sisi-sisinya.

Jika anda pasang untuk ubin, batu koral akan bersifat lebih menonjol, sehingga ketika anda menginjaknya, akan terasa seperti pijat refleksi. Dari segi fungsi, batu yang satu ini memiliki ragam fungsi sebenarnya.

Selain kuat dan keras, batu koral juga awet ketika anda pasang untuk ubin atau hiasan taman. Sehingga, batu koral lebih cocok anda pakai untuk eksterior rumah. Namun bukan berarti tidak pas anda pasang di dalam rumah.

Asalkan proses dan metode pemasangannya tepat, batu koral tetap akan terlihat cantik menawan bila anda pandang.

Motif Corak Paras Jogja

Selain terkenal dengan wisatanya, ternyata Jogja juga memiliki batu khas yang bernama paras jogja. Batu ini memiliki motif polos berwarna putih kekuningan. Proses pemasangannya juga bisa anda sejajarkan sehingga terlihat rapi.

Ada satu hal yang perlu anda ketahui dari batu paras jogja ini. Batu ini adalah batu yang mudah menyerap air. Sehingga jika anda pakai untuk eksterior maka akan lebih tidak awet.

Krem Batu Alam Kebumen 1
krem batu

Motif Batu Dinding Templek

Batu alam jenis ini lebih cocok anda pakai untuk eksterior. Selain karena kekuatannya, batu alam dinding templek juga memiliki corak yang beragam. Berwarna gelap dengan motif gradasi warna hitam ke abu-abu.

Batu alam dinding templek adalah salah satu jenis batu alam yang tahan cuaca dan lumut. Jika anda pasang dengan teknik yang benar, batu dinding templek akan kelihatan elegan dan indah. Tidak kalah dengan batu yang lainnya.

Batu ini lebih cocok anda pakai untuk dinding, karena memang bentuk, corak, dan motifnya sangat mendukung. Kesan naturalnya juga tetap terasa.

Permukaan Batu Alam Besar Untuk Dinding Klasik Antik Natural Asli Kulit Dekorasi Desain Etnic.

Batu Alam Susun Sirih

Batu alam yang selanjutnya adalah batu alam susun sirih. Sebuah batu alam yang berbentuk piih tipis. Lebih cocok dipasang pada rumah minimalis. Selain itu, batu alam ini juga memiliki karakteristik yang kuat dan kokoh.

Coraknya polos berwarna abu-abu kehitaman. Penyusunan batu alam susun sirih tidak boleh anda lakukan secara sembarangan. Karena jika hal itu anda lakukan, maka bentuknya akan tidak karu-karuan.

Bisa dibilang, batu ini hanya akan elegan ketika terpasang oleh ahlinya. Karena berbeda dengan batu pada umumnya, batu susun sirih adalah jenis batu yang lebih condong pada gaya arsitektur standar modern.

Batu Alam Sukabumi

Selanjutnya adalah batu alam sukabumi yang orang katakan sudah langka. Batu ini hanya bisa anda temukan di Sukabumi. Memiliki motif cerah, berwarna hijau. Beberapa corak kekuningan di sana-sini.

Karena langka, batu alam sukabumi adalah batu alam yang bernilai jual tinggi. Sehingga, jika anda memasang batu alam jenis ini di rumah anda. Rumah anda kami jamin langsung naik nilai jualnya.

Warna dan coraknya yang alami, batu alam Sukabumi sering orang pakai untuk kolam renang, kolam ikan, atau pancuran air. Sehingga kesan natural itu semakin terwujud.

About Us tentang kami Produsen Batu Hijau Natural Alam Green Stone Tiles
bahan ubin batu hijau/ green stone tiles

Motif Batu Cladding

Pada pembahasan terakhir ini, ada motif dan corak batu alam cladding. Batu alam yang ketika anda susun akan terbentuk seperti mozaik. Penyusunannya juga anda lakukan secara acak. Sehingga terjadi variasi warna yang acak.

Meski demikian, batu alam Wallcladding ini memiliki kesan natural dan keindahan yang beda dari batu alam lainnya. Dari segi keindahan, batu alam jenis ini cocok anda pasang pada bagian interior. Sehingga bisa menghangatkan suasana dalam rumah anda.

12 Gambar Batu Alam

***

Penjelasan sebelumnya adalah penjelasan singkat tentang motif dan corak batu alam. Memang tidak semua batu alam terbahas. Batu alam di atas adalah batu alam yang sudah popular di masyarakat. Sehingga anda mungkin sudah pernah menjumpainya.Mungkin itu saja pembahasan mengenai motif corak batu alam yang perlu anda ketahui. Informasi sebelumnya bisa anda jadikan sumber bacaan. Ketika hendak memutuskan memilih batu alam yang akan anda pasang di dalam rumah anda.